OPA BM KITCHENETTE!

HALOOOO SOBAT LAPAR! 

Yay, apa kabar niiih? :) Kali ini aku mau post restaurant yang sudah cukup hits dengan makanan yang tentunya lebih dari enak HEHE ;) Hmmmm...apa ya itu? ;);) 

Yaaaapp, weekend kemaren abis dari kuliah, langsung diajak ke Plaza Indonesia Mall sama Opa dan Oma buat makan siang, dan kebetulan Opa bm sama Kitchenette HEHEHE :D Sooo, ada 3 makanan yang aku pesan disini. Dan apa aja itu? 

INI DIA! 
Crispy Calamari Fritto with Ginger Mayo
idr 65.000
Yap, CUMI!!! Appetizer yang satu ini, enak dan crispy gurih gurih gitu. Biasanya kalau makan cumi, pasti suka susah dikunyah atau kayak karet kan. Nah, kalau yang ini beda banget, cuminya empuk dan tepungnya gurih banget <3 Ditambah saus yang lezat, dengan rasa yang sedikit asam tapi gurih lohhh. Pokoknya, ini cumi ter-empuk yang pernah aku coba HEHE :3 

Old Fashion Spaghetti alla Carbonara made the rustic way with turkey bacon
idr 75000
Ini main coursenya :) Nama menunya panjang juga ya setelah diperhatikan HAHAHA. Kalau menu yang satu ini, orderan opa aku dan aku icip-icip sedikit karena penasaran. Di bagian atasnya itu dikasih parutan keju dan seperti pada umumnya kalo carbonara teksturnya creamy. Tapi rasa creamy dari carbonara ini beda dari yang lainnya, rasanya pas di mulut dan tidak bikin eneg atau cepat kenyang. Ditambah ada keju dan bacon di dalamnya, membuat rasanya makin sedap! ;) Bagi pecinta pasta dan keju, ini patut banget dicicipi ;) 

Atlantic Salmon Steak with garlic cream sauce, sauteed string and beans and roasted potatoes
idr 129.000
SALMON!!! Kalau ini main course yang aku makan HEHE. Well, harganya memang agak mahal si, tapi untuk rasa dari makanannya WORTH IT! Jadi, dasarnya terdapat kentang dan kacang, kemudian diatasnya ada salmon, dan bagian paling atasnya ada daun (ga tau namanya apa). Tekstur kentang dan kacangnya empuk, sausnya juga enak. Untuk salmonnya, tingkat kematangan pas, rasanya enak dan tidak amis. Kombinasi antara kentang, salmon, dan daunnya semua pas, ada taburan paprika merah juga, sehingga rasa sausnya makin tajam di mulut. Mengenyangkan banget kalo buat aku dan worth it <3 
Lychee Sensation Smoothies
idr 45.000
Hampir lupa sama minuman yang dipesan HOHO. Ini smoothies campuran buah leci dan strawberry, YUM! Rasanya yang manis-asam semakin segar dan enak diminum pas lagi kepanasan loh + melancarkan pencernaan HEHE ;). Buah strawberry utuhnya, memang agak asam pas digigit. Tapi overall, smoothiesnya top banget! ;) 


Detail:


  • Place: Kitchenette, Plaza Indonesia Lt.1 
  • Harga untuk 2 orang: Rp 350.000 (rata-rata)
  • Ambience: 9 from 10 (pelayanannya ramah, tempatnya bersih, dan asik untuk nongkrong)
  • Harga diatas belum termasuk pajak :)

Yuk sobat lapar ajak teman-teman dan keluarga untuk nongkrong disini <3. Semuanya enak dan worth it! Kalau mau tahu cabangnya ada dimana saja, search di Zomato ;) Yeay, ini juga salah satu favorit restoran aku lohhh ;);) Selamat mencicipi! 

Updates more about sobatlapar (click) ;) 

Thank you <3 

Komentar

Postingan Populer